Serapan APBD Berau 2025 Hanya Mencapai 89,7 Persen, Efisiensi Menuntut Perubahan

KLIK BORNEO – BERAU. Realisasi anggaran Pemerintah Kabupaten (Berau) hingga akhir tahun 2025 hanya mencapai 89,7 persen. Dengan demikian, dari total pagu APBD 2025 sebesar Rp 6 triliun, yang berhasil terserap sejumlah Rp 4,5 triliun.

Anggaran yang belum terserap maksimal tersebut harus menjadi perhatian serius semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Apalagi kebijakan efisiensi telah memangkas sebagian besar anggaran daerah pada tahun 2026 ini.

Terkait itu, Bupati Berau Sri Juniarsih Mas menegaskan efisiensi anggaran menyebabakan anggaran yang akan dialokasikan ke setiap SKPD pada tahun ini hanya mencapai 50 persen dari jumlah yang diterima pada tahun sebelumnya.

“Sehingga tidak ada lagi anggaran yang tidak terserap tahun ini,” ungkapnya.

“Dengan standar APBD yang minimalis saat ini, kegiatan harus dilaksanakan sesempurna mungkin,” sambungnya.

Meskipun anggaran ke setiap SKPD berkurang, Bupati meminta agar program-program prioritas mendapat alokasi anggaran yang mencukupi. Terutama di sektor pendidikan, kesehatan, dan pariwisata selaku program ungggulan pemerintah daerah, Bupati menuntut OPD untuk jeli menentukan mana yang sifatnya prioritas mana yang tidak.

“Misalnya ketika itu adalah sekolah butuh pagar mungkin kita laksanakan di lain waktu. Karena proses belajar mengajar akan bisa berjalan tanpa pagar,” jelasnya.

Untuk memastikan anggaran tahun ini terserap maksimal, Bupati menegaskan bahwa Pemkab Berau telah mengirim surat edaran terkait efisiensi ke setiap OPD. Berikutnya segera melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) dalam waktu dekat.

“Minggu ini saya akan melakukan Rakor dengan seluruh kepala OPD untuk membahas evaluasi pelaksanaan anggaran tahun 2025 dan langkah-langkah strategis pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2026,” tandasnya. (*/)

Penulis: Yoakim Elton SW
Editor: Rahmat Efendi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT