Dukung Penuh Pembangunan Sirkuit Permanen

KLIK BORNEO – BERAU. Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Berau Agus Uriansyah mendukung penuh rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau untuk membangun sirkuit permanen di Bumi Batiwakkal untuk para pencinta olahraga otomotif.

Menurutnya, tingginya animo masyarakat terhadap olahraga otomotif harus diimbangi dengan ketersediaan fasilitas yang memadai agar pembinaan dan kegiatan kejuaraan bisa terselenggara secara terarah dan aman.

“Animo masyarakat terhadap olahraga otomotif di Berau cukup tinggi. Karena itu, kehadiran sirkuit permanen menjadi kebutuhan mendesak,” ungkapnya.

Disampaikannya, proyek pembangunan sirkuit tersebut, saat ini telah melalui kajian awal yang melibatkan berbagai pihak. Karena itu, DPRD siap mengawal hingga pembangunan bisa benar-benar terealisasi.

“Proyek sirkuit permanen ini sudah ada kajiannya, dan kami akan mengawal agar bisa terealisasi,” jelasnya.

Dari hasil kajian sementara, lanjutnya, terdapat dua lokasi potensial yang dipertimbangkan sebagai lokasi pembangunan sirkuit. Lokasi pertama berada di Samburakat dengan luas lahan sekitar 12 hektare (Ha).

“Sementara opsi kedua berada di Pulau Aji. Kedua lokasi itu masih dalam proses perbandingan untuk menentukan mana yang paling ideal,” terangnya.

“Lokasi pertama ada di Samburakat dengan lahan seluas 12 hektare. Berikutnya ada pertimbangan di Pulau Aji, sementara pembanding lainnya masih kita cari,” sambungnya.

Agus menambahkan, kajian teknis pembangunan sirkuit dilakukan Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Berau bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Berau, dan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Berau.

“Kolaborasi lintas lembaga ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan yang tepat terkait lokasi, desain, dan kelayakan teknis,” bebernya.

Tak hanya itu, bagi Agus, master plan pembangunan sirkuit sudah disampaikan kepada Bupati Berau sebagai bagian dari rencana jangka menengah daerah di sektor olahraga dan pariwisata.

“Kalau sirkuit ini terwujud, dampaknya bukan hanya untuk olahraga, tapi juga ekonomi dan pariwisata daerah. Banyak even bisa digelar di Berau,” pungkasnya. (adv)

Penulis: Yoakim Elton SW
Editor: Rahmat Efendi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT