DPRD Dukung Bandara Kalimarau Jadi Pusat Ekspor Udara

KLIK BORNEO – BERAU. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau menyatakan dukungannya terhadap upaya pengaktifan layanan kargo udara di Bandara Kalimarau sebagai langkah strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Wakil Ketua I DPRD Berau, Subroto, mengatakan bahwa ketersediaan layanan kargo udara akan mempercepat distribusi barang, menekan biaya logistik, dan memperluas akses pasar bagi pelaku usaha lokal.

“Ini akan sangat membantu memperlancar pengiriman produk dari Berau ke luar daerah bahkan ke luar negeri. Biaya logistik juga bisa ditekan,” ujarnya.

Menurut Subroto, banyak pelaku usaha berharap adanya rute penerbangan langsung dari Berau yang dilengkapi fasilitas kargo. Selain mendukung ekspor, jalur ini juga akan mempercepat distribusi kebutuhan pokok yang masuk ke Berau.

Ia mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau agar terlibat aktif dalam mendukung proses pembukaan rute tersebut, termasuk pengurusan dokumen seperti surat rekomendasi dan koordinasi dengan maskapai serta kementerian terkait.

“Pemkab harus hadir penuh. Dukungan administratif dan infrastruktur sangat penting untuk mewujudkan layanan kargo udara yang optimal,” tegasnya.

Lebih lanjut, Subroto mengingatkan bahwa fokus pengembangan logistik udara juga harus dibarengi dengan kesiapan komoditas unggulan daerah untuk masuk pasar ekspor. Ia menyebut Berau memiliki banyak potensi, seperti sarang burung walet, ikan, rumput laut, kakao, dan kopi.

“Potensinya besar. Tinggal bagaimana kita pastikan kualitas, kuantitas, dan kontinuitas produk ini agar siap masuk pasar luar,” katanya.

Ia menilai ini saat yang tepat bagi Pemkab untuk memetakan potensi komoditas dan menyesuaikannya dengan kebutuhan pasar ekspor. Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah daerah, DPRD, pelaku usaha, dan instansi terkait menjadi kunci keberhasilan.

“Berau harus bisa naik kelas. Jangan hanya jadi pasar, tapi juga pemain dalam perdagangan regional dan internasional,” pungkasnya.(Adv/Elton)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT